Lomba Blog Rinso

Kiprah Fira Basuki sebagai penulis sudah dikenal oleh pecandu buku Indonesia. Meski Fira cukup sibuk mengelola sebuah majalah dan mengasuh anak-anak, karya-karyanya tetap berada di jajaran terlaris rak-rak toko buku ternama. Maka tepat sekali jika Fira Basuki mengomandani pengumpulan 42 artikel Cerita Di Balik Noda, yang didukung oleh Rinso, untuk menginspirasi para orangtua agar membebaskan anak-anak mereka mengeksplorasi dunia mereka.


Buku ini berawal dari lomba menulis bertema Cerita Di Balik Noda di fanpage Facebook Rinso Indonesia. Lomba tersebut kebanyakan diikuti oleh para ibu, yang berusaha mengambil hikmah dari "noda". Kisah nyata adalah sumber inspirasi yang tak ada habisnya. Kejadian sehari-hari yang dianggap biasa saja oleh orang dewasa, sering sangat bermakna bagi anak-anak. Buku ini berusaha membuka mata dan kesadaran kita bahwa tak apa-apa menjadi kotor, karena tanpanya, anak-anak tak akan memahami apa-apa. Memahami sesuatu dari penjelasan kita, akan jauh sekali hasilnya dibandingkan dengan tahu dari mempelajari sendiri pengetahuan itu.

Berapa dari kita yang memperbolehkan anak-anak masuk ke dapur? Mereka masih melongok saja, kadang sudah kita hardik. Takut tersiram air panas, takut kena pisau, dan terutama tak mau dapur kita berantakan. Padahal jika kita biarkan anak-anak bereksplorasi dibawah pengawasan kita, mereka tak akan penasaran dan menyelinap, lalu membahayakan diri mereka sendiri dengan memegang peralatan dapur yang belum kita jelaskan. Kita kagum dengan peserta Junior Masterchef yang kecil mungil tapi bisa memasak hidangan setaraf hotel berbintang lima. Anak-anak kita bisa kok seperti itu jika mereka berminat. Sayang kan, jika kita melarang anak-anak masuk dapur hanya karena tidak mau kotor?
Masih banyak cerita lain yang bisa membuat kita berpikir bahwa yang selama ini terlalu kita khawatirkan, bisa jadi adalah peluang bagi anak-anak untuk mengembangkan diri secara akademis maupun emosional. Membaca buku ini seolah melihat diri kita sehari-hari, dengan sudut pandang yang lebih terbuka dan penuh cinta pada anak-anak.
Setelah membaca buku Cerita Di Balik Noda, jangan lantas ditutup dan disimpan, ya Mak. Review dulu di blog agar bisa menginspirasi ibu-ibu lain lebih banyak lagi. Selain itu, Kumpulan Emak Blogger (KEB), bekerjasama dengan Rinso, akan memilih review terbaik. Syarat utamanya,  emak  sudah menjadi anggota group facebook KEB. Detailnya sebagai berikut:
  • Emak wajib memiliki blog pribadi ber-flatform WordPress, Blogpost, dan lain-lain, dan terdaftar sebagai anggota group facebook KEB. Yang belum menjadi anggota sila baca ketentuan gabung di sini.
  • Memiliki alamat domisili di Indonesia.
  • Tulisan berbentuk review/ulasan buku “Cerita Di Balik Noda“.
  • Tulisan menggunakan bahasa Indonesia. Jangan menggunakan bahasa alay atau kata yang disingkat-singkat seperti yg, tp, drmn, dan lain sebagainya.
  • Tulisan wajib diposting di blog masing-masing mulai tanggal 15 Maret 2013 – 10 April 2013.
  • Tulisan harus karya sendiri dan tidak mengandung SARA atau merugikan pihak lain.
  • Emak wajib mendaftarkan tulisannya ke email beranikotoritubaik@rinso.co.iddengan format sebagai berikut:  Subjek email: UBR – KEB – Judul Cerita – Penulis . Di badan/isi email cantumkan biodata sebagai berikut:
  1. Nama:
  2. Alamat:
  3. No. Telpon:
  4. Tempat&Tanggal Lahir:
  5. Judul Blog dan alamat URL          :
  • Karya/tulisan yang dilombakan boleh dikirimkan dalam bentuk attachment atau ditulis di badan email, setelah biodata.
  • Harap diperhatikan, format pendaftaran dan pengiriman tulisan ke email, HARUS SAMA dengan format di atas,  atau emak tidak akan lolos kualifikasi.
  • Bagi yang memiliki akun Twitter, publish tulisan emak melalui Twitter dengan menyertakan link tulisan dan mention @Emak2Blogger dan @missResik, dan gunakan tagar #UlasBukuRinso.
  • Periode pendaftaran tulisan 15 Maret 2013 – 10 April 2013 (pk. 23.00 WIB), lewat dari periode tersebut akan didiskualifikasi.
  • Like Facebook Rinso dan wajib mencantumkan kalimat Buku Cerita Di Balik Noda dan Berani Kotor itu Baik dan mengarah ke link http://www.facebook.com/RinsoIndonesia/app_120333761423365di dalam tulisannya.
  • Memasang banner/logo KEB  di dalam postingan atau sidebar blog.
Pengumuman Pemenang
  1. Juri akan memilih 3 orang pemenang.
  2. Pengumuman pemenang tanggal  15 April 2013,  di website KEB  http://emak2blogger.web.id dan akun twitter @Emak2Blogger
  3. Keputusan dewan juri mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Hadiah
Masing-masing pemenang mendapatkan VOUCHER SODEXO senilai Rp.1.000.000,00. Voucher ini bisa Emak gunakan untuk berbelanja di lebih dari 100 merchant seperti Carrefour, Gramedia, Electronics City, Alfamart, Pizza Hut dan lain sebagainya. Emak bisa lihat info merchats dan outlets di sini.
Yuk, Mak, segera baca bukunya dan tulis ulasannya di blog Emak. Dapatkan inspirasinya, gunakan untuk berbagi, dan dapatkan hadiahnya.

Ayo ikut "lomba blog" ini..
sumber: http://burselfwoman.com/?p=6248